Jumat, 06 Februari 2009

PASANGAN ROMANTIS HINGGA AKHIR ZAMAN


Kami akan membiarkannya tetap bersama,” ungkap Elena Menotti, arkeolog yang memimpin proses penggalian di sebelah utara Kota Mantova. Kerangka diangkat bersama tanah di sekitarnya sehingga posisinya tetap terjaga. Setelah diidentifikasi secukupnya, kerangka tersebut rencananya dipamerkan di Museum Akeologi Mantova.

Kerangka berusia 5.000 hingga 6.000 tahun yang sangat unik ini ditemukan di wilayah yang berjarak hanya 40 kilometer sebelah selatan Verona, kota tempat Shakespeare menulis novel Romeo dan Juliet. Karena itu, penemuan kerangka pasangan ini banyak dihubung-hubungkan dengan kisah cinta.

PENEMUAN BENDA BERSEJARAH


Hantaman mata ganco Maksum terhenti, ketika ujung mata alat pemecah batu itu menghantam sebuah benda keras. Detak jantung laki-laki warga Besuk, Kediri Jawa Timur itu pun seakan terhenti. "Semua gambaran yang saya lihat di mimpi itu ternyata benar, ada sesuatu di dalam tanah," kata Maksum, pada The Jakarta Post, mengawali kisahnya.Pelan-pelan, laki-laki berusia 48 tahun itu menggali tanah di sekitar batu itu dengan tangannya. Bentuk asli batu yang ternyata berupa mahkota itu mulai terlihat. "Saya segera memanggil teman-teman dan meminta mereka ikut membantu. Tak lama setelah itu bentuk patung dengan empat kepala pun terlihat, itu patung Dewa Brahma," kenang Maksum.Kejadian Sabtu (20/01) sore sekitar pukul 17.00 WIB itu hingga kini masih terbayang dibenak laki-laki yang berprofesi sebagai kuli angkut pasir ini. Karena saat itulah momentum di mana pertama kali Maksum membuktikan wangsit yang didapatkannya dalam mimpi itu menjadi kenyataan.